Jumat, 26 Juni 2015

Persiapan Embarkasi Haji Antara Palangkaraya Menuju ISO 9001

Diposting oleh KKP Palangka Raya


Pada tahun 2015 ini Embarkasi Haji Antara Palangkaraya ditargetkan oleh PUSKESHAJI Kemenkes RI untuk mendapatkan sertifikat ISO 9001.  Menindaklanjuti hal tersebut maka Tim Konsultan ISO 9001 dan Tim Puskeshaji pada tanggal 22, 23 dan 24 melakukan kunjungan awal ke KKP Palangkaraya dalam rangka pendampingan awal dan pembuatan kajian awal tentang penyelenggaraan Embarkasi Haji Antara yang sudah dilakukan selama ini. Tim Konsultan ISO yaitu Ibu Yaqozho Tunnisa dan dari Puskeshaji Bapak Dian Yudianto. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat dan juga survei lapangan ke asrama haji palangkaraya dan juga berkunjung ke Dinkes Provinsi Kalimantan Tengah. Adapaun foto-foto kegiatan ada dibawah ini dan kami berharap semoga tahun ini Embarkasi Haji Palangkaraya mendapat sertifikat ISO dengan sempurna.







0 komentar:

Selasa, 16 Juni 2015

Thermal Scanner

Diposting oleh KKP Palangka Raya

Sehubungan dengan merebaknya kembali isu MERS maka KKP Palangka Raya melakukan pengecekan kembali terhadap thermal scanner yang telah dipasang di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya.

Thermal scanner digunakan untuk melakukan pengecekan suhu penumpang di terminal kedatangan.

Meskipun Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya bukan bandara internasional namun dikhawatirkan saat kedatangan dari luar negeri di bandara internasional lain pasien masih belum menampilkan gejala MERS.

Harapan kami tidak ada penumpang yg suspect baik itu di Bandara Tjilik Riwut ataupun bandara lainnya

0 komentar:

Rabu, 10 Juni 2015

Pelatihan Penggunaan AED Bagi Petugas di Lingkungan Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya

Diposting oleh KKP Palangka Raya


KKP Palangka Raya menyelenggarakan Pelatihan Penggunaan AED bagi petugas yang berada di lingkungan Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya. Pelatihan diikuti oleh pihak airline, penyelenggara bandar udara, dan beberapa stakeholder lainnya.

Narasumber pelatihan ini adalah dr. Sanggap Sitompul yang merupakan salah seorang dokter spesial jantung dan pembuluh darah di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.

Dalam kesempatan ini setiap peserta pelatihan diharapkan mampu menggunakan alat AED jika suatu saat diperlukan.








0 komentar:

Selasa, 02 Juni 2015

Pelatihan Water Rescue dan Medical First Respond oleh Basarnas

Diposting oleh KKP Palangka Raya

Pada tanggal 28 dan 29 Mei 2015 dilaksanakan pelatihan Water Rescue dan Medical First Responder yang diadakan KKP Palangka Raya bekerjasama dengan Badan SAR Nasional Kantor SAR Banjarmasin.

Adapun peserta pelatihan adalah pegawai yang ada di lingkungan KKP Palangka Raya termasuk petugas yang berada di wilker.

Pelatihan dibagi menjadi dua hari. Hari pertama dilaksanakan di aula KKP Palangka Raya dengan materi teori dan sedikit praktek mengenai MFR dan hari kedua dilaksanakan di kolam renang Isen Mulang untuk praktek basah yang meliputi penggunaan perahu karet, defend and release, serta carry dengan alat berupa jaket penyelamat, pelampung, dan torpedo boy.

Dengan adanya pelatihan ini diharapkan bisa meningkatkan kapasitas masing-masing personel dalam hal water rescue dan MFR serta meningkatkan jumlah Potensi Basarnas


















0 komentar: