Kamis, 26 Februari 2015

Syukuran Menempati Gedung Kantor Baru

Diposting oleh KKP Palangka Raya


Sehubungan dengan kepindahan KKP Palangkaraya ke gedung baru maka diperlukan sosialisasi terhadap lokasi gedung baru tersebut. Karena pertimbangan itulah KKP Palangkaraya melakukan sosialisasi lokasi gedung baru sekaligus melakukan syukuran dengan mengundang para stakeholder dan instansi-instansi di wilayah Bandara Tjilik Riwut Palangkaraya.

Syukuran dilaksanakan pada hari Rabu, 25 Pebruari 2015. Pada acara syukuran juga dilaksanakan pengajian dan doa bersama anak-anak dari panti asuhan. Semoga dengan menempati gedung baru ini KKP Palangkaraya dapat memberikan pelayanan yang semakin memuaskan.

Kepala KKP Palangkaraya sedang berbincang dengan para tamu

"Mari Pak silahkan dicicipi hidangan dari kami"

"Mari Pak silahkan"

Terlihat lengang karena tamu yang datang silih berganti

Interaksi antar stakeholder

Masih kecil-kecil tapi sudah tidak tinggal bersama orangtuanya lagi

Semoga dimudahkanNya segala daya dan upaya kita

"Makaaaaan!!!"

"Terima kasih ya Pak/Bu atas kedatangannya"

"Semoga kalian menjadi orang-orang yang berguna bagi Agama, Bangsa, dan Negara"

"Silahkan Pak tambah lagi"

"Susah baca teksnya tante"

Sumbangan lagu dari salah seorang dokter di Tim Embarkasi/Debarkasi Antara PKY

Kepala KKP Palangkaraya sekeluarga pun menyumbangkan lagu

0 komentar:

Rabu, 25 Februari 2015

Penandatanganan Komitmen Bersama

Diposting oleh KKP Palangka Raya


Sehubungan dengan pencanangan komitmen bersama yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan RI maka pada hari Rabu, 25 Pebruari 2015 KKP Palangkaraya melaksanakan penandatanganan Komitmen Bersana Pelaksanaan Pembangunan Kesehatan yang Baik, Bersih, dan Melayani Dengan Semangat Reformasi Birokrasi.

"Komitmen Bersama hari ini akan ditandatangani oleh semua jajaran di KKP Palangkaraya kecuali beberapa PNS yang akan dilaksanakan penandatanganan susulan dikarenakan sedang Tugas Belajar dan bertugas di Wilayah Kerja", terang Ahmad Hidayat (Kepala KKP Palangkaraya) saat menyampaikan tujuan kegiatan kepada Kepala Dinas Kesehatan Propinsi Kalimantan Tengah.

Acara penandatanganan ini disaksikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Propinsi Kalimantan Tengah dan Perwakilan BPKP Propinsi Kalimantan Tengah dan diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural dan Koordinator Wilayah Kerja

Sebelum acara foto dulu part 1

Sebelum acara foto dulu part2


Dari Kiri ke Kanan: Kepala Perwakilan BPKP Kalteng (yg mewakili), Kepala KKP Palangkaraya, Kepala Dinkes Propinsi Kalteng

Mari hening sejenak

Tegang part.1

Tegang part.2

Pembacaan Komitmen Bersama dipimpin oleh Ka. KKP Palangkaraya

Tegang part.3


Menyaksikan Video Tolak Gratifikasi

Menyaksikan Video Reformasi Birokrasi di Kemenkes RI


Arahan Menkes dalam Reformasi Birokrasi Kemenkes RI

Arahan Ka.KKP Palangkaraya terkait Komitmen Bersama

Sambutan dari Ka.Dinkes Propinsi Kalteng

Tegang part.4

Tegang part.5

Arahan dari Perwakilan BPKP Propinsi Kalteng

Pembacaan Komitmen Bersama


Ka.KKP Palangkaraya Sedang Menandatangani Komitmen Bersama

Ka.Subbag. TU KKP Palangkaraya Sedang Menandatangani Komitmen Bersama

Kasie. PKSE KKP Palangkaraya Sedang Menandatangani Komitmen Bersama


Kasie PRL-KLW KKP Palangkaraya Sedang Menandatangani Komitmen Bersama



0 komentar:

Jumat, 13 Februari 2015

Perubahan Alamat Kantor

Diposting oleh KKP Palangka Raya

Sehubungan dengan telah selesainya pembangunan gedung kantor KKP Palangkaraya maka dengan ini kami beritahukan bahwa proses pelayanan dan administrasi kini kami laksanakan di kantor baru. Adapun alamat kantor yang semula di Jl. Sudirman No. 1 Palangkaraya berubah menjadi Jl. Adonis Samad, Kel. Panarung, Kec. Pahandut, Palangkaraya.

Bersama ini juga kami beritahukan perubahan  e-mail untuk korespondensi yang semula kkppulpis@yahoo.com dan kkp.plk@gmail.com menjadi kkppalangkaraya@yahoo.com dan kkppky@gmail.com.

Ucapan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Propinsi Kalimantan Tengah juga kami sampaikan karena selama ini telah memberikan fasilitas gedung kantor sementara selama belum adanya gedung kantor kami.

Demikian perubahan alamat ini kami sampaikan. Kami mohon maaf jika dalam proses kepindahan mengalami gangguan dalam pelayanan. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih

0 komentar: